Posted inPantai

Pantai Wedi Ombo Blitar

Spread the love

pantai wedi ombo blitar 1Pantai Wedi Ombo yang kemudian kini sering disebut Pantai Pasir Putih karena memang pasirnya berwarna putih, berada di Desa Sumbersih Kecamatan Panggungrejo Kabupaten Blitar. Dari Kota Blitar kurang lebih 45 Km arah tenggara melalui Lodoyo Sutojayan, kemudian dilanjut ke arah timur Kecamatan Panggungrejo. Ikuti jalan protokol sampai masuk wilayah desa Sumbersih. Saat ini sudah ada penunjuk arah ke lokasi Pantai Wedi Ombo dengan sebutan Pantai Pasir Putih walau masih sangat sederhana, setidaknya cukup memudahkan bagi para calon pengunjung pantai.

Meski diberi nama Wedi Ombo (luas) namun tidak seluas pantai Tambakrejo atau pantai Serang Blitar. Diberi nama Wedi Ombo karena disebelahnya terdapat pantai dengan ukuran lebih kecil yang disebut Wedi Ciut (sempit). Bagi yang berburu suasana natural atau alami yang masih perawan, pantai ini bisa dijadikan salah satu alternatif tujuan wisata. Sekarang untuk hari Sabtu dan Minggu serta hari-hari libur nasional di lokasi pantai ini terdapat warung kopi dan makanan ringan seperti bakso.

pantai wedi ombo blitar 2

Pantai Wedi Ombo juga lumayan bagus untuk ngecamp, persediaan air tawar untuk mandi dan masak juga sudah diadakan. Bila pagi hari ada beberapa perahu nelayan yang merapat ke pantai sepulang dari menangkap ikan dan udang lobster. Sementara di sekitar pantai tidak sedikit para pemancing yang menginap di tepi pantai. Jadi relatif aman untuk camping beberapa hari.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *